Serial Swipe Night, Cara Baru Berkenalan Generasi Z Melalui Tinder

Sebuah cara baru untuk menjalin hubungan pertemanan diperkenalkan Tinder dengan meluncurkan Swipe Night pada 14 Maret 2020. Serial Swipe Night tidak hanya ada di Indonesia, tetapi juga berbagai negara besar di seluruh dunia dan akan tayang di aplikasi Tinder pada hari Sabtu pukul 10.00 serta minggu malam pukul 23.59 WIB.

Serial ini memang tampaknya ditujukan untuk generasi Z. Hal ini berdasarkan kenyataan bahwa mayoritas pengguna Tinder adalah Gen Z yang berusia 18-25 tahun. Gen Z sendiri sering menghabiskan waktu lebih dari 7 jam hanya untuk mengonsumsi Internet melalui smartphone. Selain itu, lebih dari 50 persen Gen Z di Indonesia selalu menonton video streaming (56,8 persen), dan hampir 40 persen senang bermain game online (36,8 persen).

“Kami mengetahui bahwa para pengguna Gen Z di Tinder sedang mencari cara baru untuk berkenalan, terutama untuk memulai percakapan. Bagi sebagian orang, memulai percakapan merupakan hal yang menyeramkan,” ujar Elie Seidman, CEO Tinder. “Untuk itulah kami berinisiatif menciptakan Swipe Night. Serial ini memberikan pengalaman baru untuk memulai sebuah hubungan. Sejak peluncurannya di Amerika Serikat pada Oktober tahun lalu, jutaan keputusan telah dibuat pengguna Tinder setiap malamnya,” tambah Elie.

Video Streaming interaktif

Di Swipe Night, pengalaman bisa didapat melalui sebuah tayangan video interaktif. Serial ini bisa menentukan masa depan pengguna Tinder. Pilihan para pengguna tidak hanya mampu menghadirkan sebuah cerita menarik, tetapi juga dapat mempengaruhi siapa calon match mereka.

Swipe Night Sendiri disutradari oleh Karena Evans dan ditulis oleh Nicole Delaney serta Brandon Zuck. Serial ini menggandeng para creator muda uang berpengalaman untuk mengembangkan konten untuk generasi Z di dunia.

Bagikan Berita :